WARNAI PERINGATAN HARI BAKTI PU KE 79, BP2P MALUKU GELAR BAKTI SOSIAL DAN PENANAMAN POHON
- Balai P2P Maluku
- Dec 2, 2024
- 2 min read

Menyambut hari Bakti PU ke 79 yang jatuh pada tanggal 3 desember nanti, seluruh balai-balai teknis Kementerian PUPR yang ada di daerah melaksanakan kegiatan-kegiatan yang bertujuan untuk memeriahkan hari penting tersebut. Seperti halnya yang dilakukan oleh Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Maluku. Berlokasi di pelataran Rumah Susun ASN Kota Ambon yang berada di Desa Nania Kec.Teluk Ambon Kota Ambon, seluruh pejabat dan pegawai-pegawai di lingkungan Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Maluku melakukan kegiatan bersih-bersih lingkungan rumah susun disertai dengan penanaman pohon, pada Jumat (29/11/2024).
Kepala Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Maluku Pither Pakabu, S.T.,M.Si saat dikonfirmasi melalui telpon selulernya mengatakan, kegiatan yang dilakukan oleh seluruh jajaran dan pegawai di lingkungan Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Maluku tersebut merupakan bentuk respon dari pentingnya loyalitas kepada Kementerian PUPR. “Jadi kegiatan yang dilakukan tersebut merupakan respon dari pentingnya loyalitas kepada Kementerian PUPR atau yang sekarang telah menjadi Kementerian PU. Kami selaku insan PUPR sudah sewajibnya melaksanakan kegiatan-kegiatan yang bukan hanya bermanfaat bagi diri sendiri melainkan juga bagi lingkungan masyarakat terkususnya di lingkungan infrastruktur yang telah kami bangun bagi masyarakat” ucapnya.

Kegiatan bersih-bersih dilingkungan rumah susun sejatinya merupakan wujud kepedulian akan keasrian lingkungan infrastruktur yang telah disediakan oleh Kementerian PUPR Direktorat Jenderal Perumahan dalam hal ini Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Maluku. Hal tersebut di ungkapkan oleh Plt.Kepala Subbagian Umum dan Tata Usaha Balai P2P Maluku Adolf Leonard Batlolona, S.T kepada awak kompu. “Selaku insan PUPR sudah menjadi tanggung jawab kita untuk menyediakan infrastruktur pendukung bagi kebutuhan masyatakat salah satunya adalah rumah susun ini. Dan sudah barang tentu menjadi kewajiban kita untuk menjaga keasrian lingkungan infrastruktur yang dibangun. Menyambut hari Bakti PU ke 79 ini kami melakukan bersih-bersih lingkungan rumah susun dan diakhiri dengan penanaman pohon. Penanaman pohon tersebut merupakan bentuk kepedulian akan alam. Dengan menanam pohon, maka area rumah susun tentu akan menjadi hijau dan pada akirnya kualitas lingkungan infrastruktur akan menjadi lebih sehat” tutup Batlolona.
Adapun jumlah pohon yang ditanam berjumlah 5 buah pohon. Pohon-pohon tersebut diantaranya pohon rambutan dan pohon mangga yang rata-rata usianya siap untuk ditanam. Semoga pohon-pohon yang ditanam tersebut dapat membuahkan hasil yang baik dan tentunya memberikan dampak penghijauan pada area lingkungan rumah susun.
Dokumentasi















Comments